Gizmoin.com – Samsung merilis Galaxy S24 Ultra sebagai varian paling tinggi di S24 Series pada hari ini, Kamis (18/1). Perangkat premium yang satu ini bisa kamu pesan dengan budget mulai dari Rp 21.999.000. Sejumlah sorotan pun hadir, seperti misalnya kamera resolusi jumbo 200 MP, fitur baru Galaxy AI, dan build quality oke punya. Bagaimana spesifikasi lengkap Samsung Galaxy S24 Ultra? Simak dalam uraian berikut.
Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Ultra
Spesifikasi |
Rilis : Januari 2024 | Layar : 6.8 inci Dynamic LTPO AMOLED 2X 120Hz HDR10+ | Chipset : Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 (4 nm) | Kamera Belakang : 200 MP (wide), 50 MP (periscope telephoto), 10 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide) | Kamera Depan : 12 MP (wide) | Baterai : Li-Ion 5000 mAh, PD 3.0 45W |
Harga |
12/1 TB – Rp 27.999.000 ⤵️ Rp 23.110.000 |
Samsung Galaxy S24 Ultra rilis dengan material premium seperti pendahulunya. Kamu akan menikmati visualisasi kelas atas dengan display Infinity-O berukuran 6,8 inci di bagian depan. Panel LTPO AMOLED 2X ini beresolusi QHD+ dan menawarkan adaptive refresh rate 120 Hz. Tidak tanggung-tanggung, Samsung melapisi ponsel ini dengan Gorilla Glass Armor sehingga aman dari kerusakan.
Sementara untuk sektor dapur pacu Samsung Galaxy S24 Ultra hadir berbeda. Pasalnya, ponsel ini justru mengusung chipset Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy, berbeda dengan 2 saudaranya yang menggunakan Exynos 2400. Guna menjamin kinerja kencang, Samsung memadukan chipset ini dengan RAM jumbo 12GB dan memori hingga 1 TB. Wah, ini sih benar-benar hardware yang gahar!
Beralih ke bagian kamera, Samsung Galaxy S24 Ultra hadir dengan empat kamera ciamik. Kamu akan mendapatkan kamera utama 200 MP, kamera ultrawide 12 MP, dan dual telefoto yang masing-masing beresolusi 10 MP dan 50 MP. Untuk kebutuhan swafoto, perangkat ini memiliki kamera selfie dengan resolusi 12 MP.
Selain itu, jangan lupa bahwa Galaxy S24 Ultra hadir dengan fitur baru Galaxy AI dan dukungan fitur S Pen yang masih rare di kelasnya. Dengan berat keseluruhan 232 gram, smartphone premium ini mengemas daya 5.000 mAh. Baterai jumbo tersebut memiliki dukungan fast charging 25W dan pengisi daya nirkabel 15W.
Harga Samsung Galaxy S24 Ultra
Samsung Galaxy S24 Ultra hadir dalam tiga opsi penyimpanan. Berikut informasi mengenai harga Samsung Galaxy S24 Ultra.
- Samsung Galaxy S24 Ultra (12/256 GB) – Rp 21.999.000
- Samsung Galaxy S24 Ultra (12/512 GB) – Rp 23.999.000
- Samsung Galaxy S24 Ultra (12 GB / 1 TB) – Rp 27.999.000
Karena materialnya yang kokoh, varian warna pada Galaxy S24 hadir dengan tag Titanium. Kamu bebas memilih antara Titanium Black, Titanium Yellow, Titanium Violet, dan Titanium Gray.
Siap mencoba kamera 200 MP, Galaxy AI, dan build quality oke punya dari Galaxy S24 Ultra? Tulis pendapatmu mengenai ponsel yang satu ini di kolom komentar, yuk!
Komentar post